output_0fyRz3

DESKRIPSI VIDEO

Hidup penuh gangguan yang bisa merusak sel-sel dalam tubuh kita; sinar ultra violet, polusi kendaraan, stress, pola makan, dan selainnya. Akibatnya sel-sel kita mudah rapuh, gampang sakit,  mengalami penuaan dini.

Allah telah turunkan petunjuk menjaga kesehatan diri dalam Al-Qur’an –salah satunya- melalui makanan berupa buah-buahan.

Ada buah delima, pisang, anggur, dan kurma yang disebutkan dalam Asyraful kutub ini. Pastinya, buah-buah tersebut penuh manfaat dan sangat bagus untuk kesehatan kita.

Di antara jenis buah yang disebutkan secara istimewa dalam Kitabullah adalah kurma. Buah ‘ajaib’ penuh manfaat dan keberkahan. Buah penyuplai energi yang sangat pas untuk sarapan pagi. Bisa juga menjadi obat masalah lambung dengan memendam kurma lalu diminum airnya.

Simak manfaat buah-buahan dalam Al-Qur’an dalam video “Buah Dalam Al-Qur’an”  bersama DR. Amarullah Siregar, MA. PhD, hanya di madanitv.net. [AM/madanitv.net]

Leave A Comment

Please enter your name. Please enter an valid email address. Please enter message.

HTML Snippets Powered By : XYZScripts.com